Wednesday, May 29, 2013
Lima bek dalam pantauan radar Juventus
Raksasa Serie A, Juventus telah menyiapkan rencana guna menghadapi ketatnya musim depan. Kini mereka juga memfokuskan untuk memboyong beberapa pemain bertahan.
Pelatih Antonio Conte menyadari bahwa stok pemain bertahan Bianconeri sangat minim. Maka dari itu ia berniat mendapatkan beberapa pemain baru di sektor tersebut.
Selain Andrea Ranocchia, Angelo Ogbonna dan Thomas Vermaelen, Juve telah menyiapkan alternatif lain jika gagal mendapatkan salah satu dari ketiganya. Bek Porto Eliaquim Mangala dan bek Toulouse Aymen Abdennour adalah pemain yang dimaksud.
Melalui harian Tuttosport, direktur umum La Vecchia Signora; Giuseppe Marotta dikabarkan tengah mencari solusi terbaik. Mangala yang diincar banyak klub top Eropa, jelas membuat harga jualnya relatif mahal.
Sementara Abdennour adalah pilihan yang realistis. Pasalnya, Juve hanya butuh dana segar 3 - 4 juta Euro untuk mendaratkan punggawa Timnas Tunisia itu.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment