Social Icons

Friday, February 22, 2013

Ongkos Produksi BlackBerry Z10 Hanya Rp 1,5 Juta


BlackBerry Z10 merupakan ponsel terbaru dari BlackBerry  dan diperkirakan akan di jual di Indonesia dengan harga sekitar Rp 7 Jutaan namun tahukah kamu berapa ongkos produksi yang di keluarkan BlackBerry  untuk membuat ponsel BlackBerry Z10 ini ternyata ketika dilakukan pembedahan 


dan analisa semua bahan yang dibutuhkan untuk membuat BlackBerry Z10 berkisaran USD 154 (Rp 1,5 juta).

CNN Money dan UBM Tech Insightmemprediksi berapa biyaya  yang harus dikeluarkan BlackBerry untuk membuat ponsel terbarunya BlackBerry z1o bahan bahan yang dirincikan antara lain layar, prosesor, kamera, storage, baterai, communication chip, RAM dan material lainnya seperti chasing.

Dari rincian diatas diketahui  harga harga setiap komponen BlackBerry Z10 seperti haraga layar sentuh 4,2 inci memiliki harga USD 26,5. Lalu prosesor 1,5GHz dual-core dari Qualcomm senilai USD 23,5, kamera belakang 8MP dan 2MP di bagian depan totalnya seharga USD 15 dan media penyimpanan 16GB dibanderol USD 9. Untuk komponen lain, termasuk baterai, chip jalur komunikasi dan RAM harganya USD 21. Casing dan komponen elektronik lainnya ditotal USD 59.

Pihak BlackBerry memang belum mengumumkan berapa harga pasti BlackBerry Z10 ini namun di indonesia sendiri diperkirakan akan dijual dengan harga Rp 7  Jutaan atau USD 700 dengan harga segitu maka BlackBerry akan mendapatkan keuntungan sebesar USD 546.

Namun kamu harus mengetahui biyaya produksi BlackBerry Z10 ini ternyata lebih mahal dibandingkan dengan biyaya produksi Iphone generasi terbaru.


Share on :