Sunday, June 9, 2013
Ketahui kualitas tidur dengan aplikasi SleepBot
Apakah tidur Anda setiap malam sudah berkualitas? Coba cari tahu dengan aplikasi SleepBot yang dikembangkan oleh SleepBot ini.
Aplikasi ini dapat membantu memberikan informasi mengenai kualitas tidur Anda. SleepBot dapat melacak pergerakan bahkan suara Anda selama tidur.
Hanya dengan meletakkan perangkat iOS atau Android di sebelah tempat tidur Anda.
Pergerakan dan suara yang direkam selama tidur akan disajikan dalam bentuk grafik yang menunjukkan pola tidur Anda. Ada juga fitur smart alarm yang dapat mengingatkan untuk tidur serta membangunkan Anda maksimal 30 menit setelah alarm berbunyi. Aplikasi ini juga memberikan saran mengenai waktu optimal untuk tidur.
Dalam aplikasi ini juga terdapat menu resources yang menjelaskan cara kerja dan pengetahuan dibalik SleepBot. Aplikasi ini memang tidak dapat membuat Anda untuk beristirahat dengan baik di malam hari. Namun, setidaknya dapat mengetahui penyebab mengapa Anda merasa lelah pada saat bangun tidur pada pagi harinya.
SleepBot yang dapat diunduh secara gratis di App Store dan Google Play Store ini mendapatkan penghargaan dari United States National of Health dan The National Academy of Engineering. Sebagai pemenang pertama di kompetisi Go Viral To Improve Health.
Labels:
Gadget
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment